Wednesday, February 23, 2011


Lamborghini Murchielago sebentar lagi akan habis masa hidupnya. Sebelum tutup usia, mobil asal Italia ini menyempatkan diri untuk mencetak rekor kecepatan. Sebuah Murchielago belum lama ini sanggup berlari hingga 365 km per jam.


GB

Kecepatan ini merupakan kecepatan tertinggi yang pernah digapai Murchielago selama hidupnya. Karena itulah tidak salah bila Murchielago hasil racikan bengkel Edo Competition di Jerman ini pun dikukuhkan menjadi Murchielago tercepat di dunia. (Dok Edo Competition)


GB
Untuk mencapai kecepatan itu, Edo Competition merombak berbagai bagian Murchielago mulai dari mengganti cylinder heads, high flow intake dan exhaust systems hingga memberikan camshafts baru yang lebih agresif dan melakukan pemograman ulang ECU. (Dok Edo Competition)


GB
Dengan perubahan-perubahan itu, Murchielago yang dinamakan Edo Competition LP750 sudah mampu menyemburkan tenaga hingga 750 hp dengan torsi puncak mencapai 546 lb-ft. (Dok Edo Competition)


GB
LP750 diklaim mampu berakselerasi dari diam sampai 100 km perjam hanya dalam waktu 3,1 detik saja dan berlari hingga 200 km dalam waktu 9,7 detik serta mencapai kecepatan 300 km per jam hanya dalam waktu 24,5 detik saja. (Dok Edo Competition)


GB
Ketika dites di Papenburg high speed test track di Jerman, Edo Competition LP750 hanya sanggup mencapai kecepatan puncak 352 km perjam. (Dok Edo Competition)


Source: http://faktaterunik.blogspot.com/2011/02/lamborghini-murchielago-tercepat.html

0 comments:

Post a Comment

Popular Posts